Review Games Ameba Pigg Yuk berkenalan dengan orang Jepang dan orang luar negeri



Review Games Ameba Pigg


Ameba pigg merupakan versi Jepang dari Games Ameba Pico,
Konon setelah ameba pico di tutup banyak para gamers dari lingkungan pico beralih
ke ameba pigg. Well menurutku meski ini merupakan Games dari Jepang dan
tutorialnya semua ditulis dalam bahasa Jepang tapi ada untungnya juga,
diantaranya banyak gamers Indonesia yang memilih bermain games ini. Sehingga
jika kita bermain Pigg seolah-olah kita berada di Negara lain.



Masalah bahasa, jangan khawatir jujur aku hanya bisa
berbahasa Inggris dan Indonesia tapi aku mampu membaca tulisan Hirakana meski
tak faham maknanya. Maksud ? Begini, apakah tulisan alphabet hanya milik orang
Indonesia ? Tentu tidak, Orang philipina juga menggunakan alphabet tapi apakah
semua orang yang bisa membaca alphabet pasti bisa bahasa Tagalog / Italy ? Tentu
tidak...  Oh ya terkadang kita juga
sering bertemu dengan orang Jepang yang mampu bahasa Inggris dengan aksen
mereka sendiri. Lucu, ya.. Intinya banyak keuntungan di games ini.



Aku juga pernah bermain games lain seperti ini dan sama-sama
online tapi hanya Pigg yang mampu membuatku betah. Kenapa ? karena di Games
pigg aku tidak pernah menemukan hal-hal yang jorok seperti sifat orang Bule pada
umumnya. Jijik aku melihat kiss sana kiss sini, serta prilaku sex yang
menyimpang dan hal seperti itu sering kutemukan di Games buatan Eropa.


Sebenarnya aku bukanlah gamers baru di dunia Pigg, aku
bermain games ini sejak tahun 2013. Berarti sudah tiga tahun lebih, dari games
ini aku sering mempelajari kebudayaan dari Negara lain. Tentu juga dengan sikap
mereka.



Aku pernah mempunyai kekasih yang berawal dari games ini.
Tunggu, Apa aku sudah gila percaya dengan orang lain yang belum pernah ketemu ?
Mungkin sebagian dari pembaca merasa demikian, tapi tidak denganku, Ya Long
Distance Relationshiplah istilahnya. Awalnya memang dari games ini lalu
berlanjut saling kirim Email. Dan juga Skype. Beda negara, mungkin itulah
pertama kalinya aku berpacaran dengan orang dari Negara Lain. Hehehe... kok
jadi curhat sih ?



Dan banyak pengalaman yang asyik dan bisa kalian dapatkan di
Games ini. Well jika penasaran klik saja di pigg.ameba.jp











Komentar

  1. wah aku jd kangen ameba pigg. sudah lama tidak login.
    syang sekali ya ameba pico di tutup :(

    aku pun sempet berkenalan dengan orang2 jepang yang kawaii^^

    Download Film Robinson Crusoe

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Filosofi bawang putih

Emping Jengkol Sanggau

xXx : Return Of Xander Cage, ketika Xander memiliki tim expandables Extreme